Daerah  

SDN SUDIRMAN AMBARAWA SERAHKAN BANTUAN SOLIDARITAS BENCANA

Semarang, Nasionalnews.co.id-Di era pandemi yang serba sulit ini,kita dihadapkan berbagai macam permasalahan dan cobaan dalam hidup. Salah satunya dialami keluarga Muzani , orang tua dari Krisna Febian Habibi ,siswa kelas 5 SDN SUDIRMAN ,warga Baran Gembyang RT03/RW 01,Ambarawa.Rumah yang ditempatinya selama bertahun-bertahun itu tiba-tiba atapnya roboh akibat hujan disertai angin yang terjadi Kamis 24 Juni 2021 yang lalu. Hal ini mengakibatkan kerugian yang cukup besar yang dialami oleh keluarga Muzani,yang sehari-harinya berjualan soto di halaman Koramil 9/Ambarawa.

Keluarga Besar SDN SUDIRMAN AMBARAWA terketuk hatinya, dan secara spontan memberikan donasinya,yang mana merupakan rasa kebersaman dan saling menolong satu dengan lainnya.Hal ini biasa terjadi di lingkungan pendidikan SDN SUDIRMAN AMBARAWA,yang mana rasa persaudaraan itu erat terjalin diantara walimurid, komite,guru,dan seluruh karyawan SDN Sudirman.

Hari ini tanggal 7/7/2021, bantuan diserahkan oleh kepala sekolah SDN SUDIRMAN Ambarawa, Hj.Sri Mintarti,Mpd didampingi oleh Ketua Komite, Adi Witanto, dan para guru. Tak ketinggalan dari Disdikbudpora kabupaten Semarang ikut memberikan bantuan donasi, sebagai wujud kepeduliannya kepada siswa SDN Sudirman.

Bantuan juga diberikan dari IGTKI Kecamatan Ambarawa dan K3S Korwilcam Ambarawa kepada keluarga Muzani.
Rasa haru terpancar dari keluarga Muzani,yang merasa diperhatikan pula oleh Keluarga Besar SDN Sudirman Ambarawa.
“Terimakasih atas kepedulian dan bantuan keluarga besar Sudirman, semoga Allah swt yang akan membalasnya,” ucapnya.

(bud)