Daerah  

Tokoh Pers Kamsul Hasan Hadir Di Acara HPN Sekber Wartawan Kota Depok

Depok.Nasionalnews.co.id -Diskusi publik yang di gelar oleh Sekber wartawan Kota Depok dalam acara rangkaian Hari Pers Nasional (HPN) berjalan dengan lancar.

Acara diskusi yang di gelar di Balai Rakyat Depok Jaya Kota Depok, dengan tema diskusi : PERAN PERS DALAM MENSUKSESKAN RPJMD 2021-2026 KOTA DEPOK” yang di hadiri oleh Kadiskominfo Kota Depok Sidik Mulyono dan pembawa materi handal Kamsul Hasan tokoh pers, ahli pers dari Dewan Pers memberikan suasana yang berbeda, para insan pers serta ketua komunitas pers juga hadir dan memberikan apresiasi atas acara diskusi tersebut dan moderator diskusi di pandu langsung oleh Herry Budiman, Jumat (26/02/21)

Ketua Panitia Pelaksana Ardhi Gunara pada sambutannya menyampaikan “kehadiran Bang Kamsul Hasan pada acara HPN Sekber Wartawan Kota Depok, di harapkan dapat menjadi energi positif bagi tokoh dan insan pers di kota Depok.” Ucapnya.

Menurut Kamsul acaranya dan topik yang di angkat sangat bagus, “saya datang ke sini sudah di minta 2 bulan yang lalu untuk dapat hadir pada acara Diskusi Publik yang di adakan oleh Sekber Wartawan Kota Depok, dan ada beberapa agenda di daerah yang saya tinggalkan.”Ucap kamsul.

Ketua Sekber Wartawan kota Depok, Tony Yusep memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang hadir dan mendukung terselenggaranya acara HPN Sekber Wartawan Kota Depok.

“Saya ucapkan terima kasih kepada panita, pihak pemkot, sponsor yang telah membantu dan rekan-rekan wartawan kota Depok, serta perwakilan dari Polrestro kota Depok dan nara sumber” ucapnya.

Diskusi Publik yang dihadiri sekira 82 peserta berlangsung seru dan berakhir pada pukul 17.30 WIB, dengan kesimpulan peran wartawan mewakili masyarakat luas mengawal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) harus melaksanakan fungsinya, pers selain sebagai media informasi juga kontrol sosial. Sebagai penutup di lanjut dengan doa dan foto bersama.

(Nes)