Berita  

Mantan Wakabin KH. As’ad Said Ali Ungkap Kisah Hidup di Bekasi dan Dedikasi Keluarga untuk Umat

Bekasi – KH. As’ad Said Ali, mantan Wakil Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), kini menetap di Bekasi bersama keluarganya. Dalam sebuah wawancara dengan media, beliau menceritakan tentang kehidupan keluarganya yang penuh dengan pengabdian terhadap masyarakat.

Istrinya, yang dulunya adalah santri dari ibu beliau, kini turut membimbing tetangga dan merawat anak-anak yatim piatu melalui Yayasan As’adiyah. “Istri saya sekarang juga membimbing tetangga dan merawat yatim piatu,” ungkap KH. As’ad Said Ali. 1/9/24.

KH. As’ad Said Ali juga berbagi kisah mengenai masa tugasnya di luar negeri. Beliau pernah bertugas di Arab Saudi selama empat tahun, di mana kesempatan untuk menunaikan ibadah haji dan umrah sering didapatkannya. “Karena saya pernah bertugas di Saudi 4 tahun, jadi bisa haji 4 kali dan umrah nggak terhitung karena tinggal di Jeddah tiga setengah tahun, jadi tiap malam Jumat umrah,” jelasnya.

Setelah tugas di Arab Saudi, beliau melanjutkan pengabdiannya di Damaskus, Suriah, sebelum akhirnya menetap di Bekasi bersama keluarga.

(Red 01)